Senin, 06 Oktober 2014

Pengantar Sistem Informasi Psikologi


Sistem Informasi Psikologi

Apa itu sistem?

A.    Pengertian Sistem

Sistem berasal dari bahasa Latin yaitu systema dan dari bahasa Yunani yaitu sustema. Sistem adalah suatu kesatuan yang terdiri dari komponen atau elemen yang dihubungkan bersama untuk memudahkan aliran informasi, materi atau energi. Istilah ini sering dipergunakan untuk menggambarkan suatu set entitas yang berinteraksi, dimana suatu model matematika seringkali bisa dibuat.
Sistem juga merupakan kesatuan bagian – bagian yang saling berhubungan yang berada dalam suatu wilayah serta memiliki item- item penggerak. Sebagai contoh, misalnya negara. Negara merupakan suatu kumpulan dari beberapa elemen kesatuan lain seperti provinsi yang membentuk suatu negara.
Ada beberapa tokoh yang mendefinisikan pengertian dari sistem tersebut. Menurut Ludwig Von Bartalanfy, sistem merupakan seperangkat unsur yang saling terkait dalam suatu antar relasi diantara unsur – unsur tersebut dengan lingkungan. Ada juga Anatol Raporot yang mendefinisikan arti dari sistem itu. Menurut beliau, sistem merupakan suatu kumpulan kesatuan dan perangkat hubungan satu sama lain.L.Ackof, menyebutkan bahwa sistem adalah setiap kesatuan secara konseptual atau fisik yang terdiri dari bagian – bagian dalam keadaan saling tergantung satu sama lain.
Dari pengertian diatas dapat diambil kesimpulan bahwa sistem merupakan sekumpulan elemen atau unsur yang saling berkaitan dan saling mempengaruhi dalam melakukan kegiatan bersama untuk mencapai suatu tujuan.
 Beberapa karakteristik dan sifat dari sistem:
1.      Komponen
Terdiri dari sejumlah komponen yang saling berinteraksi, dan komponen dapat terdiri dari beberapa subsistem atau sub bagian, dimana setiap subsistem tersebut memiliki fungsi khusus.
2.      Batas sistem
Batas sistem merupakan daerah yang membatasi antara suatu sistem dengan sistem lainnya atau dengan lingkungan luarnya. Batas sistem ini memungkinkan suatu sistem dipandang sebagai suatu kesatuan. Batas suatu sistem menunjukkan ruang lingkup dari sistem tersebut
3.      Lingkungan luar sistem
Apapun diluar batas dari sistem yang mempengaruhi operasi sistem. Lingkungan luar dapat bersifat menguntungkan dan merugikan. Lingkungan yang menguntungkan harus tetap dijaga dan dipelihara, sebaliknya lingkungan yang merugikan harus ditahan dan dikendalikan, kalau tidak ingin terganggu kelangsungan hidup sistem
4.      Penghubung
Merupakan media penghubung antar subsistem yang memungkinkan sumber – sumber daya mengalir dari satu subsistem ke subsistem lainnya. Keluaran atau output dari satu subsistem akan menjadi masukan untuk subsistem lain melalui penghubung.
5.      Masukan
Energi yang dimasukkan ke dalam sistem, yang dapat berupa masukan perawatan dan masukan sinyal. Masukan perawatan adalah energi yang dimasukkan supaya sistem dapat beroperasi, sedangkan masukan sinyal adalah energi yang diproses untuk mendapatkan keluaran.
6.      Keluaran sistem
Hasil dari energi yang diolah dan diklarifikasikan menjadi keluaran yang berguna dan sisa pembuangan. Keluaran dapat berupa masukan untuk subsistem yang lain atau kepada supra sistem. Misalnya, untuk sistem komputer, panas yang dihasilkan adalah keluaran yang tidak berguna dan merupakan sisa hasil pembuangan, sedangkan informasi adalah keluaran yang dibutuhkan.
7.      Pengolahan sistem
Suatu sistem dapat mempunyai suatu bagian pengolah yang akan merubah masukkan enjadi keluarn. Suatu sistem produksi akan mengolah masukan berupa bahan baku dan bahan-bahan yang lain menjadi keluaran
8.      Sasaran sistem
Suatu sistem dapat mempunyai tujuan atau sasaran. Jika suatu sistem tidak mempunyai sasaran, maka operasi sistem tidak akan ada gunanya. Sasaran dari sistem menentukan sekali masukan yang dibutuhkan sistem dan keluaran yang akan dihasilkan sistem.



Sistem Terbuka vs Sistem Tertutup
  • Sistem Terbuka adalah sistem yang berinteraksi dengan lingkungannya
  • Sistem tertutup adalah sistem yang tidak dihubungkan dengan lingkungannya
Fungsi Sistem Informasi
·         Membantu individu atau kelompok melaksanakan aktivitas
·         Perencanaan
·         Pengorganisasian
·         Pengontrolan
·         Pengambilan keputusan
Apa itu Informasi?
B.     Pengertian Informasi
Informasi adalah segala macam keterangan yang dapat diambil oleh seseorang dengan sumber yang jelas sehingga dapat menghasilkan sesuatu yang bermanfaat bagi si penerima informasi tersebut.
Menurut istilah, pengertian informasi adalah kumpulan data yang sudah melalui proses pengolahan sehingga menjadi satu kesatuan yang bermanfaat bagi seseorang yang kemudian digunakan untuk pengambilan keputusan atau tindakan. Sumber informasi adalah data.
Informasi adalah data data yang diolah menjadi suatu bentuk yang mempunyai arti dan bermanfaat bagi manusia.

Definisi informasi menurut beberapa ahli :
  1. Raymon McLeod (1995) : Informasi merupakan data yang telah diolah menjadi bentuk yang lebih berarti bagi penerimanya. Alat pengolahan informasi dapat meliputi elemen komputer, elemen non komputer atau kombinasinya.
  2. Joner Hasugian : Informasi sebuh konsep yang universal dalam jumlah muatan yang besar, meliputi banyak hal dalam ruang lingkupnya masing-masing dan terekan pada sejumlah media.
  3. Kenneth C. Laudon : Informasi data yang sudah dibentuk kedalam sebuh formulir bentuk yang bermanfaat dan dapat digunakan untuk manusia.
Ciri-ciri dari Informasi yaitu:
  • Data yang telah diolah
  • Bentuknya lebih berguna dan lebih berarti bagi yang menerima
  • Menggambarkan suatu kejadian-kejadian dan kesatuan nyata
  • Digunakan untuk mengambil keputusan
Kriteria Informasi:
  1. Akurat
  2. Relevan
  3. Tepat waktu
  4. Ekonomis
  5. Efisien
  6. Dapat dipercaya
Fungsi Informasi:
Untuk mengurangi ketidakpastian didalam proses pengambilan keputusan tentang suatu keadaan. Selain itu, informasi juga berguna untuk memberikan suatu dasar kemungkinan untuk menanggapi seleksi kepada pengambilan keputusan. Fungsi informasi tidak mengarahkan pengambilan keputusan mengenai apa yang harus dilakukan, tetapi mengurangi keanekaragaman dan ketidakpastian untuk mengambil suatu keputusan yang baik.

Jadi, Sistem Informasi adalah?
Sistem informasi adalah suatu sistem dalam suatu organisasi yang mempertemukan kebutuhan pengolahan transaksi harian yang mendukung fungsi operasi organisasi yang bersifat manajerial dengan kegiatan strategi dari suatu organisasi untuk dapat menyediakan kepada pihak luar tertentu dengan informasi yang diperlukan untuk pengambilan keputusan. Sistem informasi dalam suatu organisasi dapat dikatakan sebagai suatu sistem yang menyediakan informasi bagi semua tingkatan dalam organisasi tersebut kapan saja diperlukan. Sistem ini menyimpan, mengambil, mengubah, mengolah dan mengkomunikasikan informasi yang diterima dengan menggunakan sistem informasi atau peralatan sistem lainnya.
Sistem informasi adalah sekumpulan komponen pembentuk sistem yang mempunyai keterkaitan antara satu komponen dengan komponen lainnya yang bertujuan menghasilkan suatu informasi dalam suatu bidang tertentu.

Apa itu Psikologi?
Psikologi berasal dari perkataan yunani yaitu "psyche" yang artinya jiwa dan "logos" yang artinya ilmu pengetahuan. Jadi secara etimologis (arti kata) psikologi artinya ilmu yang mempelajari tentang jiwa, baik mengenai macam-macam gejalanya, prosesnya, maupun latar belakangnya. Dengan singkat disebut ilmu jiwa. Beberapa ahli mendefinisikan psikologi sebagai berikut:
1.      Menurut Wundt : Psikologi itu merupakan ilmu tentang kesadaran manusia. Dari batasan ini dapat dikemukakan bahwa dalam psikologi, keadaan jiwa direfleksikan dalam kesadaran manusia.
2.      Menurut Branca : Psikologi merupakan ilmu pengetahuan tentang perilaku manusia.
3.      Menurut Plotnik : Psikologi merupakan studi yang sistematik dan ilmiah tentang perilaku dan proses mental
4.      Allport : Psikologi adalah satu upaya untuk memahami dan menjelaskan bagaimana pikiran, perasaan dan perilaku individu yang dipengaruhi oleh kehadiran orang lain secara aktual, dibayangkan, atau hadir secara tidak langsung.
Jadi, dapat dikatakan sistem informasi psikologi merupakan suatu bentuk fasilitas psikologi yang berbasis teknologi yang dapat dipergunakan untuk suatu kegiatan memperoleh data dalam mempelajari perilaku manusia dan proses mental.
Jadi, Sistem Informasi Psikologi yaitu?
Dari uraian mengenai sistem, Informasi, dan psikologi di atas, maka dapat kita tarik kesimpulan bahwa pengertian dari Sistem Informasi Psikologi adalah suatu sistem atau tata cara yang merupakan kombinasi dari manusia, fasilitas atau alat teknologi, media, prosedur dan pengendalian yang dimaksudkan untuk mengumpulkan, mengolah, dan menyimpan data mengenai perilaku terlihat maupun tidak terlihat secara langsung serta proses mental yang terjadi pada manusia sehingga data tersebut dapat diubah menjadi informasi yang dapat digunakan untuk tujuan tertentu seperti tujuan penelitian. Contoh nyata dari pengaplikasian Sistem Informasi Psikolgi dalam kehidupan adalah penggunaan teknologi dalam pengambilan data tes psikologi yaitu, komputerisasi alat tes psikologi.

Sumber:
Basuki, A. M. Heru. (2008). Psikologi umum. Depok: Universitas Gunadarma

1 komentar:

  1. Casino games Archives - DRMCD
    Best Casino Games For example, there are 5 여주 출장샵 slots on each card, five jackpot 강원도 출장샵 symbols on a spin and five 광양 출장마사지 spades on the reels. 부천 출장샵 All of these games are based on 논산 출장마사지 the

    BalasHapus